Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Kab.Bungo, Apresiasi Positif Kinerja Polres Bungo Selama Tahun 2024

BUNGO138 Dilihat

Jambipancuranpost.com.Bungo -Sebagai catatan akhir tahun 2024, H.Suyono selaku Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Kab.Bungo memberikan apresiasi positif terhadap kinerja Polres Bungo, Polres Bungo dinilai H.Suyono berhasil melalui tahun politik di tanah air sepanjang tahun 2023 hingga 2024.

Di mana pada rentang tahun tersebut terdapat rangkaian pesta demokrasi. Yakni, berupa pemilihan umum presiden (pilpres) maupun pemilihan umum kepala daerah (pilkada) yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia.

Di tengah berlangsungnya pesta demokrasi, Polri bahkan dituduh tidak netral. Tudingan ini, menurut H.Suyono, bisa jadi sebagai salah satu penyebab turunnya kepercayaan masyarakat terhadap Polri.

“Tingkat kepercayaan pada Polri bisa saja menurun selama 2024. Namun, sekarang memasuki 2025, ada kesempatan memperbaiki citra,” kata H.Suyono dalam keterangannya, Kamis (02/01/2025).

Ia juga optimis di bawah kepemimpinan Kapolres Bungo AKBP Natelena Eko Cahyono, S.Kom dan pemerintahan yang baru ada komitmen serius dari pihak kepolisian dan penegak hukum lainnya, kembali merebut kepercayaan masyarakat dengan tampil lebih baik.

H.Suyono, menilai ada komitmen dari Kapolres Bungo. “Ada komitmen dari Kapolres untuk tampil lebih baik merebut kepercayaan publik,” kata dia.

H.Suyono menyatakan bahwa Polres Bungo adalah lembaga yang paling responsif, dia menilai Kepolisian merupakan lembaga yang paling responsif dibandingkan lembaga penegak hukum lainnya.(Edi Jppost)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *