Koalisi Rakyat Kawal Demokrasi Bungo Para Pendemo Minta PPS,KPPS , Dan PPK di 21 Titik TPS, PSU Diganti

BUNGO179 Dilihat

Jambipancuranpost.com.Bungo- koalisi Rakyat Kawal Demokrasi kabupaten Bungo , sore ini Jum,at ( 14/3/2025 ) menggelar aksi demo di kantor KPUD Bungo dan Bawaslu Kabupaten Bungo

Para Demonstran minta komisioner di copot kalau ttidak mengganti semua KPPS di 21 TPS PSU yang direkomebdasikan oleh KPU kembali di tugas kan


Kami minta kepada Komisioner untuk membatalkan penunjukan anggota KPPS di 21 TPS yang direkomendasikan oleh KPU karena ulah kelalaian mereka lah demokrasi di Bungo tercoreng , sampai ke MK dan dapat dibuktikan sehingga harus di lakukan PSU, kok direkomendasikan lagi untuk melaksanakan tugas KPPS ” Teriak Demonstran

Jika tidak mampu mengganti anggota KPPS di 21 TPS PSU sebaiknya Komisioner KPU mengundurkan diri,” Teriak Ike yang diperkuat oleh Alpindo Mustakim

Berikut ini tuntutan koalisi rakyat kawal demokrasi kabupaten Bungo :

1. Meminta kepada KPU dan Bawaslu untuk menggantikan seluruh anggota PPS, KPPS dan PPK diwilayah 21 titik TPS yang diputuskan untuk Pemungutan suara ulang (PSU).

2. Meminta kepada Bawaslu untuk menggantikan seluruh anggota Panwascam, PKD dan PTPS diwilayah 21 titk TPS untuk Pemungutan Suara Ulang (PSU).

3. Meminta Pleno Kecamatan dilakukan di Kantor KPU Kabupaten mengingat dan menimbang hanya 21 titik TPS saja yang dilakukan Pemungutan Suara Ulang (PSU).

Hingga berita ini dipublis belum ada kesepakatan antara demonstran dan KPUD Bungo ( Edi Jppost)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *