Jambipancuranpost.Com – Persatuan Guru Republik Indonesia (disingkat PGRI) adalah organisasi di Indonesia yang anggotanya berprofesi sebagai guru. Organisasi ini didirikan dengan semangat perjuangan para guru -guru
Hasan, S.Pd selaku kepala Kordinator wilayah Korwil IX Kecamatan Bathin III Beserta Jajaran Sukses Melaksanakan kegiatan Pelantikan pengukuhan jajaran pengurus PGRI Kecamatan Bathin III Kabupaten Bungo provinsi Jambi dengan Tema, Bangkit Guruku, Maju Negeriku Bersama Kurikulum Merdeka, Membangun Indonesia”.
Kegiatan Pelantikan sekaligus Pengukuhan Jajaran pengurus PGRI Kecamatan Bathin III diwilayah Korwil IX bertempat di Aula SMK N 1 Bungo pada hari Selasa tanggal 19 November 2024
Kepala dinas pendidikan kabupaten Bungo Endy,S.P.d.M.M.Sekaligus Ketua PGRI Kabupaten Bungo secara Resmi melanik Rahmat Hidayat,S.Pd Sebagai Ketua PC PGRI Kecamatan Bathin III ,beserta jajaran pengurus dengan masa bakti 2024-2029
Dalam sambutan Kepala dinas pendidikan dan kebudayaan kabupaten Bungo sekaligus ketua PGRI Tingkat Kabupaten Bungo,Endy menyampaikan Dengan kepengurusan yang baru diharapkan bisa memberikan dampak positif dan memberikan gebrakan-gebrakan perubahan menuju kearah yang lebih baik
sebagai Ketua maupun segenap jajaran pengurus PGRI Di tingkat kecamatan tentunya sangat besar amanah yang kita jalani secara bersamaan
Endy mengajak seluruh pengurus PGRI Tingkat Kecamatan Bathin III dan pengurus PGRI Se Kabupaten Bungo untuk bersama-sama dan bekerja keras demi tercapainya PGRI kabupaten Bungo yang semakin maju dan berprestasi.
Dengan bersama-sama maka kita akan bisa semakin mengharumkan nama organisasi PGRI Kabupaten Bungo,” Tutur Kadis Endy.
Hadir dalam kegiatan Pelantikan pengukuhan PGRI Kecamatan Bathin III ,Endy,S.P,d MM, Kepala dinas pendidikan Bungo, Camat Bathin III,Sekcam, Kasubag Isnaini,wakil ketua PGRI kabupaten Bungo Azrizal, beserta jajaran, Hasan Kepala Korwil IX, para Pengawas Beserta Jajaran , Seluruh Kepala sekolah TK, PAUD, SD SMP SMA SMK Diwilayah Bathin III,Babinsa Babinkantibmas , Serta tamu undangan lainnya, berbagai Rangkaian kegiatan Berlangsung lancar dan sukses, (Eko Jppost)